Meningkatkan Kesiapan Calon Mahasiswa Sukses di Perguruan Tinggi: Pengenalan Tes Skolastik melalui Pendekatan LMS

Authors

  • M.J. Dewiyani Sunarto Universitas Dinamika
  • Bambang Hariadi Universitas Dinamika
  • Erwin Soetomo Universitas Dinamika
  • Vivine Nurcahyawati Universitas Dinamika

DOI:

https://doi.org/10.37802/society.v4i1.402

Keywords:

Kesiapan, LMS, Skolastik Tes

Abstract

Pelatihan pengenalan tes skolastik ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada calon mahasiswa mengenai tes skolastik, yang mulai diterapkan sebagai tes Seleksi Nasional Berbasis Test (SNBT) di tahun 2023. Pada pelatihan ini, dengan metode ceramah dan latihan soal serta evaluasi, peserta didik mulai mengenal tes skolastik, dan mengetahui teknik pengerjaannya, sehingga diharapkan dapat memperbanyak latihan di rumah dengan modal pemahaman pada saat pelatihan. Pelatihan dilaksanakan secara daring dan luring. Terdapat 2 kelompok sasaran, dengan waktu pelaksanaan tatap muka 4 jam, dan diikuti dengan pertemuan asynchronous. Digunakannya Learning Management System (LMS) berbasis Moodle membuat pelatihan lebih disukai peserta, sehingga rata-rata angket terhadap 7 pertanyaan memberikan nilai di atas 4.5 untuk skala 1-5. Kesimpulan yang didapat dengan menggunakan tes skolastik berbasis LMS, peserta lebih mengetahui kemampuan diri yang ditunjukkan dengan hasil dari assignment dari LMS dan jurusan di perguruan tinggi yang lebih sesuai. LMS memberikan kemudahan belajar bagi peserta didik dari generasi teknologi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads